Wow, ponsel bisa digunakan sebagai kunci mobil!

selasa, 23 Februari 2016 / 06:17 WIB

Nantinya, ponsel bisa digunakan sebagai kunci mobil
NEW YORK. Siap-siap membuang kunci mobil Anda.
Saat ini, Volvo tengah mengujicoba menerapkan aplikasi pada ponsel pintar sebagai kunci mobil.
App, yang pada dasarnya merupakan "kunci digital", akan dapat digunakan untuk membuka pintu, masuk ke mobil, dan menyalakan mobil tanpa menyentuh ponsel. Seperti layaknya remote control, ponsel bisa tetap ditaruh di kantung baju atau dompet pengguna.
Sensor ketepatan akan mendeteksi apakah ponsel sudah dekat dengan mobil atau berada di dalamnya. Secara otomatis, pintu akan terbuka dan mesin mobil menyala.
Dimulai pada 2017, teknologi "kunci mobil digital" akan segera hadir tak lama lagi. Sebuah proyek kecil kini tengah dikembangkan di Swedia, dan tak lama lagi menyusul Amerika Serikat.
Menurut Juru Bicara Volvo, tujuan pengembangan aplikasi ini untuk memberikan beragam pilihan kepada konsumen. Pengguna Volvo yang masih menginginkan kunci mobil secara fisik masih bisa mendapatkannya.
Karena merupakan bagian software, "kunci digital" bisa dibagikan dengan pihak lain yang dapat meng-install aplikasinya di ponsel mereka. Pemilik mobil harus mengontrol kunci digital tersebut dan dapat mengatur kapan batas waktu penginstalan.
Jika batas waktu tersebut berakhir, maka aplikasi itu tidak dapat lagi digunakan. Dengan aplikasi ini , pemilik Volvo memberikan seseorang akses sementara terhadap monilnya tanpa benar-benar memberikan kunci kepada mereka.
"Inovasi teknologi kunci digital berpotensi mengubah bagaimana sebuah Volvo dapat diakses dan dibagikan," jelas Volvo's vice president for product strategy Henrik Green.
Volvo akan menguji untuk pertama kali teknologi ini di Sunfleet, yang berbasis di bandara Gothenburg Swedia.
Volvo mengembangkan teknologi ini bekerja sama dengan Ericsson, perusahaan asal Swedia. Volvo sendiri memang berbasis di Swedia, namun pemiliknya merupakan Zhejiang Geely Holding Corp asal China.

0 Response to "Wow, ponsel bisa digunakan sebagai kunci mobil!"

Posting Komentar