Selasa, 08 Maret 2016
"Di Jepang banyak warga Indonesia berprestasi internasional. Salah satunya Profesor Khoirul Anwar yang lahir tahun 1978 di Kediri, Jawa Timur. Dialah penemu 4G (fourth-generation technology)." Tulis Tribunnews.com.
Istilah 4G ini digunakan mengacu kepada standar generasi keempat dari teknologi telepon seluler. 4G merupakan pengembangan dari teknologi 3G dan 2G. Sistem 4G menyediakan jaringan pita lebar ultra untuk berbagai perlengkapan elektronik, seperti telepon pintar dan laptop menggunakan modem USB dan teknologi ini telah dipatenkan di Jepang dan global olehnya.
"Sekarang hasil karyanya dinikmati hampir semua negara di dunia... Indonesia bisa, Indonesia berdaya!” Demikian yang tertulis di akun Facebook '7 Keajaiban Rezeki'.
Prof. Khoirul Anwar adalah lulusan ITB Bandung Jurusan Teknik Elektro lulus dengan predikat cum laude di tahun 2000. Kemudian mendapat beasiswa Panasonic Jepang untuk melanjutkan S2 di Nara Institute of Science and Technology (NAIST) Jepang dan lulus pada tahun 2005. Selanjutnya pria yang terbiasa membaca al-Qur’an ini mendapatkan beasiswa melanjutkan kuliah S3 dari perusahaan Jepang di kampus yang sama.
Uniknya, walau sudah mendunia karyanya, suami dari Sri Yayu Indriyani ini masih peduli dengan dunia dakwah. Hal ini beliau buktikan dengan menjadi Ketua KAMMI Jepang. Sebelum beliau studi ke Jepang, KAMMI di ITB menjadi wadahnya berkreasi.
[KAMMI (Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia) adalah sebuah organisasi mahasiswa muslim yang lahir di era reformasi yaitu tepatnya tanggal 29 Maret 1998 di Malang dimana Fahri Hamzah adalah Ketum KAMMI yang pertama. Anggotanya tersebar di hampir seluruh PTN/PTS di Indonesia dan LN]
Dalam suatu kesempatan, ayah dari tiga orang anak ini berkomentar tentang KAMMI dan rahasia dirinya makin istiqomah berkarya untuk dunia:
"KAMMI bukan sekedar kumpulan mahasiswa dan mahasiswi, melainkan kumpulan ilmu dan amal untuk menuju ridha ilahi. KAMMI akan menjadikan kampus-kampus di Indonesia berprestasi," tuturnya.
(by Zailani BQ)
Sumber: http://www.saatnyakemilau.com/2016/03/4g-karya-mendunia-dari-kader-kammi.html
0 Response to "Teknologi 4G, Karya Mendunia Dari Kader KAMMI"
Posting Komentar