Selasa, 14 April 2015 10:43
Berita Terkait
Seluruh
prosesnya harus segera diselesaikan secepat-cepatnya sehingga bisa
langsung kerja, bisa kirim kepada masyarakat program-program yang
ditentukan. Bekerja untuk masyarakat, bekerja untuk DKI
- Joko Widodo
"Pak gubernur sudah cerita, Pak Ketua DPRD sudah banyak bicara, kesimpulan kita hanya ada 3," ujar Jokowi di beranda Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (14/4).
Jokowi kemudian memberikan tiga instruksi tegas untuk penyelesaian konflik DPRD dengan Pemprov DKI. Pertama, Presiden ingin seluruh proses APBD diselesaikan secepatnya.
"Pertama soal APBD 2015, seluruh prosesnya harus segera diselesaikan secepat-cepatnya sehingga bisa langsung kerja, bisa kirim kepada masyarakat program-program yang ditentukan. Bekerja untuk masyarakat, bekerja untuk DKI," ujar Jokowi.
Jokowi juga meminta permasalahan ini jangan dibesar-besarkan. Untuk itu, tambahnya, persoalan HMP harus diselesaikan dengan cara musyawarah.
"Kedua, supaya tidak rame lagi. Tidak konfliknya tidak berkepanjangan. Soal HMP bisa diselesaikan dengan cara-cara musyawarah yang baik," ujarnya.
Kemudian, Jokowi meminta untuk menggunakan Perda. "Ketiga, ini juga menyangkut ke depan APBD 2016, saya sampaikan tadi untuk gunakan perda," tegas Jokowi.
Baca juga:
Setelah ribut dengan DPRD, Ahok kini perang lawan Kemendagri
Ahok sebut pertemuan dengan Jokowi & Prasetyo jadi digelar hari ini
Ahok soal APBD dipotong: Ini nekan saya nyolong duit kayak DPRD
Jokowi wajib urusi daerah tak cuma fokus persoalan Jakarta
Gara-gara ribut Ahok dan DPRD, pembahasan 7 Raperda terkatung-katung
Pertemukan Ahok dengan Prasetyo, Jokowi ngaku cuma mau ngopi bareng
Prasetyo sebut ide Jokowi tengahi Ahok dan DPRD dari Megawati
[lia]
0 Response to "Ini pesan tegas Jokowi buat Ahok dan DPRD yang ribut terus"
Posting Komentar