Ruas Jalan Diblokir, Akses Musirawas-Sekayu Lumpuh


Rabu, 3 Februari 2016 17:54
Ruas Jalan Diblokir, Akses Musirawas-Sekayu Lumpuh
I
Akses jalan Musirawas - Sekayu diblokir dan lumpuh sekitar dua jam, Rabu (3/2/2016). 

MUSIRAWAS - Akses jalan lintas Musirawas-Sekayu, tepatnya di Desa Binginbaru Kecamatan Muarakelingi Kabupaten Musirawas, lumpuh sekitar dua jam.
Aktivitas kendaraan dari kedua arah, mulai pukul 08.00 hingga sekitar pukul 10.00, Rabu (3/2/2016) tak bisa melintas dan tertahan di lokasi.
Sebab, lokasi tersebut diblokir oleh warga yang diduga merupakan wali murid Sekolah Dasar Negeri (SDN) Binginbaru, dengan cara menebang pohon didepan SDN setempat dan melintangkannya ketengah jalan.
Akibat aksi pemblokiran, menyebabkan kemacetan lalulintas hingga sekitar 100 meter dari kedua arah.
Aksi pemblokiran ini berakhir setelah tim Muspika terdiri dari camat, kapolsek, koramil dan pihak terkait lainnya turun ke lapangan, dan bernegosiasi dengan pihak yang memblokir jalan tersebut.
Pantauan Sripoku.com, Rabu (3/2/2016), yang tiba di lokasi sekitar pukul 11.30, kondisi jalan sudah bisa dilewati.
Terlihat sisa-sisa dahan dari pohon yang ditebang dan dilintangkan ketengah jalan sudah disingkirkan.
Aktivitas lalulintas dilokasi terlihat sudah normal. Kendaraan dari kedua arah sudah bisa melintas.
"Tadi pagi memang jalan ini ditutup. Tujuannya, masyarakat atau wali murid meminta agar sekolah SD disini direhab. SDN Binginbaru ini hanya ada tiga lokal. Jadi dalam satu lokal itu gabung dua kelas. Gurunya ngajar gantian, sedangkan jumlah muridnya banyak," ujar salah seorang warga yang ditemui di lokasi.

0 Response to "Ruas Jalan Diblokir, Akses Musirawas-Sekayu Lumpuh"

Posting Komentar